Inspirasi Ramadhan Penuh Berkah “Bersama Karyawan BSI Dewi Sartika”
Kegiatan
BSI Dewi Sartika
JAKARTA
BSI News
Menyambut datangnya
bulan suci Ramadhan 1436 H kampus yayasan Bina
Sarana Informatika (BSI) mengadakan acara buka puasa bersama. Acara ini berlangsung
di BSI Dewi Sartika,
Selasa,
07/07/15.
Acara ini dihadiri
oleh Herman P Harsoyo selaku Ketua Yayasan BSI, Direktur Utama BSI Naba
Aji Notoseputro, Sigit Swasono selaku Kepala DPP, Efriadi Salim selaku Kepala
Divisi SDM, Dwi Astuti Ratriningsih selaku Kepala BAKU, Diah Puspitasari selaku
Kepala BAAK, M.Wahyudi selaku
Pudir 1 bidang kemahasiswaan, Syamsul Bahri selaku Pudir 3
Bidang Kehamasiswaan, ketua
jurusan dari masing-masing bidang program studi, karyawan dan instruktur
BSI.
Meskipun acara ini
sederhana namun tetap terlihat suasana kekeluargaan diantara mereka. Hal ini
terlihat dari pancaran raut wajah yang begitu suka cita berbuka puasa bersama.
Acara yang dimulai dengan pembacaan kalam ilahi dari salah satu murid
pondok pesantren di depok. Setelah itu acara dilanjutkan lagi dengan sambutan
dari Herman P Harsoyo selaku Ketua Yayasan BSI. Dalam sambutannya beliau berpesan
agar ramadhan tahun ini kita mendapatkan pahala dan diberikan kesempatan agar
dapat berjumpa di ramadhan tahun depan. Kemudian acara dilanjutkan dengan
ceramah dari ustad M. Hudanul Sidiq. Dalam ceramahnya beliau berpesan bahwa
tunaikanlah kewajiban kita sebagai karyawan dengan bekerja. Dalam berkerja kita
harus sabar dan ikhlas. Tidak hanya itu beliau juga berpesan kepada kita bahwa
senyum itu berasal dari aplikasi hati yang ikhlas. Seolah waktu tidak terasa
tiba-tiba azan magrib telah bergema. Tibalah waktunya untuk berbuka puasa
bersama. Setelah itu acara diakhiri dengan sholat magrib berjamaah.
(ana)