BSI Bogor Maknai Ramadhan Melalui Acara Berbagi Sesama Insan

1 21

Jakarta BSI News

Bina Sarana Informatika (BSI) Bogor dalam rangka mengisi dan mensyiarkan Bulan Suci Ramadhan
tahun ini kembali menyelenggarakan
beberapa kegiatan sebagai salah satu ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT dan Peduli terhadap sesama.
Kegiatan yang rutin diadakan setiap tahunnya dengan mengundang anak yatim di
lingkungan Kampus BSI Bogor dan dimeriahkan dengan berbagai lomba seni budaya
islam dan bazar takjil, Selasa, 07 Juli 2015.

Pagi hari acara diisi dengan
lomba seni budaya islam seperti lomba MTQ, Adzan, Hafidz Al Qur’an dan Kuis Ramadhan.
yang diikuti oleh puluhan peserta remaja masjid di Kelurahan Ciwaringin
Kecamatan Bogor Tengah. Acara lomba berlangsung dengan meriah dan penuh suka
cita. Peserta lomba yang menjadi juara 1, 2 dan 3 mendapatkan trophy dan uang
tunai sementara peserta yang tidak juara tetap membawa bingkisan menarik yang
sudah disediakan oleh panitia. Selain lomba yang diselenggarakan langsung di
Kampus BSI Bogor ada juga Lomba Photographi via Twitter dengan mengupload foto
selfie ke @Amikbsibogor bertemakan ramadhan dan terdapat logo BSI didalamnya.

Sore harinya pukul 16.00 WIB
dilanjutkan dengan acara Santunan dan Buka Puasa Bersama Anak Yatim yang
dihadiri oleh 125 anak yatim dari Kelurahan Ciwaringin Kecamatan Bogor Tengah.
Sebelum acara dimulai para peserta anak yatim diajak nonton bareng film kartun
islami yang berhasil menarik perhatian mereka. Pukul 16.30 WIB acara dibuka
oleh MC dan dihibur dengan penampilan dari Hardhoh Jamiyatul Fata, serta
sambutan dari Prana Yoga Selaku Pimpinan Kampus BSI Bogor. “Kegiatan ini
bertujuan untuk menghidupkan bulan suci Ramadhan dengan amal ibadah, infaq
sodaqoh, dan kajian agama, membentuk dan memupuk kepedulian serta sebagai bentuk pengabdian civitas
akademika kepada para anak
yatim dan kaum dhu’afa.”Ujar
Prana Yoga  dalam sambutannya.

Ditengah tengah acara panitia pun
memberikan doorprize menarik bagi anak yatim yang dapat menjawab pertanyaan
dari MC.

Menjelang adzan magrib panitia
membagikan takjil untuk berbuka puasa sambil para peserta anak yatim diajak
untuk bershalawat. Setelah berbuka puasa bersama para peserta anak yatim diberi
santunan dan bingkisan oleh panitia. Menjelang pulang, tawa dan canda anak
yatim menjadi pemandangan yang menyejukan serta suara kebahagiaan yang membuat
seluruh panitia yang terdiri dari staff, Dosen dan Mahasiswa BSI Bogor bisa
tersenyum lebar dan mensyukuri nikmat yang telah Allah SWT berikan.

 

1 Comment
  1. […] Baca Juga: BSI Bogor Maknai Ramadhan Melalui Acara Berbagi Sesama Insan […]

Leave A Reply

Your email address will not be published.