Menjadi Pengusaha Muda Sebelum Di Wisuda
Seminar Entrepreneur
Jakarta BSI News
Menjadi pengusaha muda adalah
salah satu hal yang diminati oleh sebagian banyak orang di kota Bandung bahkan
Indonesia, pasalnya saat ini banyak orang-orang muda yang memulai karirnya
melalui dunia usaha, baik dimulai dari omset yang kecil maupun omset yang
besar.
Rabu lalu, 21 Oktber 2015 BSI
mengadakan kegiatan Seminar BEC (BSI Entrepreneur Center ) yang dilaksanakan di
Gedung IPHI jalan Purwakarta Antapani Bandung, kegiatan Seminar ini dibuka
oleh Yulikus Prianto selaku ketua BEC,
ia menjelaskan beberapa hal mengenai entrepreneur dan cara registrasi untuk
mengikuti program ICEA (Indonesian Creative Entrepreneur Academy). Program ini diperuntukkan oleh siapa saja
yang mempunyai keinginan untuk menjadi seorang wirausaha, baik itu mahasiswa
BSI, mahasiswa luar BSI, maupun bukan dari golongan mahasiswa. Program ICEA
yang hanya sekali saja mendaftar tanpa dipungut biaya ini menjadi bagian yang
sangat menguntungkan bagi mereka yang memang serius untuk menjalankan bisnis,
pasalnya didalam program ICEA ini, anggota yang telah terdaftar diberikan
pelatihan-pelatihan khusus untuk mendapatkan keahlian lebih dalam berwirausaha,
dan sampai saat ini anggotanya sudah mencapai ratusan orang lebih dalam waktu
satu minggu dibukanya wesite ICEA.
Dilanjutkan dengan acara inti
yang dibawakan oleh moderator Didin Syarifuddin bersama pembicara yang
membawakan materi Seminar Entrepreneur Siap Menjadi Pengusaha Sebelum Wisuda,
Yusuf Kojiri sebagai pemimpin PT. ELCO INDONESIA menyampaikan “Untuk menjadi seorang
yang sukses dalam berwirausaha itu tidak harus menjadi orang yang popular,
namun karena saya mau berusaha, maka saya bisa menjalankan usaha saya hingga
sekarang perusahaan saya mencapai omset RP. 5 Miliar per bulan.”
Dalam sela-sela materi seminarnya
Yusuf menambahkan, “Ketika kita bermimpi untuk mewujudkan apa yang kita
impikan, maka kuncinya adalah yakin dan percaya. Tapi tidak hanya itu, diluar
hal tersebut kita harus melakukan sesuatu yang memang belum pernah kita lakukan
sebelumnya, yakni menjadi pemimpin dan bukan dipimpin, serta menjadi yang
memberi upah, bukan yang meminta upah.”
Peserta yang hadir seminar
berjumlah 223 mahasiswa dan seluruhnya adalah mahasiswa semester 1 dari Universitas
BSI Bandung. Semua mahasiswa begitu berantusias untuk mengikuti seminar
Entrepreneur ini, terlebih karena sebagian dari peserta yang hadir mengaku
ingin sekali menjadi pengusaha muda sejak dini.
Pada kesimpulannya Didin selaku
moderator menyampaikan pada akhir acara tersebut, “Menjadi entrepreneur adalah
suatu hal yang mulia, terlebih karena kita memberi dan bukan meminta, mulia
karena kita menciptakan lapangan pekerjaan bagi banyak orang.” (DEM)