Uji Sertifikasi Kompetensi Zahir Mahasiswa Administrasi Bisnis
Jakarta Bsi-News
Sebanyak 635 mahasiswa semester IV Program Studi Administrasi Bisnis Fakultas Ekonomi adan Bisnis Universitas Bina Sarana Informatika mengikuti Uji Sertifikasi Kompetensi Zahir. Tujuan dilaksanakan uji sertifikasi kompetensi zahir adalah sebagai indikator ketercapaian standar kompetensi lulusan, sedangkan untuk stakeholder uji sertifikasi kompetensi zahir dijadikan informasi atas kompetensi yang dimiliki calon tenaga kerja.
Perusahaan saat ini dalam proses rekrutmen tidak hanya melihat dari Ijasah akan tetapi juga dari sertifikat kompetensi yang dimiliki oleh calon tenaga kerja. Memiliki sertifikasi merupakan salah satu nilai jual sesorang. Oleh karenanya Prodi Administrasi Bisnis menyelenggarakan Uji Sertifikasi Kompetensi Zahir bekerjasama dengan PT. Zahir International dengan harapan mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis berkompeten dan dapat bersaing dengan lulusan perguruan tinggi lain. Kegiatan ini difasilitasi oleh PT. Zahir Internasional yang diwakilkan oleh Bapak Adhi Praditia, M.Pd, Bapak Dimas Fahreza, S.E, M.M dan tim zahir lainya sebagai fasilitator.
Uji kompetensi ini diselenggarakan di Aula dan Ruang Kelas 402 Kampus UBSI Jatiwaringin sejak hari Rabu hingga Jumat, Tanggal 24-26 April 2019. Uji Kompetensi berlangsung dengan baik, mahasiswa mengerjakan soal pilihan ganda sebanyak 100 soal di Aplikasi Zahir Certification yang dapat diunduh melalui smartphone mahasiswa, kemudian dilanjutkan dengan ujian praktik pembuatan laporan keuangan Perusahaan Jasa dan Dagang menggunakan Software Zahir Accounting 5.1 versi Pendidikan yang dilakukan selama 180 Menit. (Astrilyana)