UBSI Pontianak Sukes Gelar Seminar Bertemakan PKM

0 23

Pontianak Bsi-News

UBSI Kampus Kota Pontianak sukses menggelar seminar kegiatan yang bertajuk “Seminar Sukses Menyusun Proposal PKM Menuju Lolos Pendanaan DIKTI”pada Kamis, (31/10/2019). Kegiatan yang digelar di Aula UBSI Kampus Kota Pontianak ini dihadiri oleh 152 peserta yang terdiri dari mahasiswa  program studi Sistem Informasi maupun Sistem Informasi Akuntasi semester satu dan tiga.

Tujuan digelarnya kegiatan bertemakan Program Kreativitas Mahasiswa ini adalah agar mahasiswa UBSI Kampus Kota Pontianak yang nantinya mengajukan Proposal PKM ke DIKTI dapat lolos hingga memperoleh pendanaan.

Yoki Firmansyah, M. Kom selaku Staff Warek II UBSI Kampus Kota Pontianak sekaligus pembicara pada kegiatan seminar menyampaikan beberapa materi diantaranya mengenai tips-tips lolos pendanaan PKM hingga membahas alur administratif pengajuan proposal PKM.

“Alhamdulillah, kegiatan seminar penulisan proposal PKM telah dilaksanakan. Saya selaku penyelenggara sekaligus pemateri merasa sangat senang melihat antusias mahasiswa terhadap kegiatan ini, terlihat dari banyaknya mahasiswa yang hadir. Selain itu, pada kegiatan ini juga diserahkan hadiah pemenang lomba penulisan PKM se Universitas Bina Sarana Informatika. UBSI Kampus  Kota Pontianak berhasil meraih dua juara sekaligus yaitu juara satu dan tiga”. Ungkap Yoki

Dengan penyerahan hadiah tersebut tentu dapat menjadi motivasi untuk seluruh mahasiswa yang hadir sehingga dapat menciptakan Proposal PKM yang berkualitas. Tambahnya

Aditya Wahyudi yang hadir sebagai peserta kegiatan tersebut mengaku bahwa dengan adanya Seminar ini memberikan gambaran yang jelas tentang PKM.

“Kegiatan ini sangat tepat, mengingat masih banyak mahasiswa yang bingung dengan apa itu PKM dan seperti apa prosedur untuk mengikutinya. Dengan adanya seminar ini juga kami dapat memperbaki proposal PKM kami yang sebelumnya masih terdapat banyak kesalahan. Saya berharap, kualitas proposal kami dapat lebih baik dan lolos untuk pendanaan ristekdikti” Jelasnya. (KTH)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.