PELATIHAN DAN WORKSHOP DISAIN GRAFIS DENGAN CEPAT DAN MUDAH DENGAN CANVA DI YAYASAN PENDIDIKAN MATA PENA KOTA BOGOR

0 47

Jakarta Bsi-News

Sabtu, 9 Mei 2020 dengan mengambil lokasi di  Yayasan Pendidikan Mata Pena Kota Bogor, ditengah Pandemi Covid 19, kami melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan tema “Pelatihan Dan Workshop Disain Grafis Dengan Cepat Dan Mudah Dengan Canva” secara online lewat aplikasi Zoom. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul  15.30 WIB – 16.30 WIB dan  diselenggarakan oleh LPPM Universitas Bina Sarana Informatika. Adapun tutor pada kegiatan Pengabdian Masyararakat ini adalah  Bapak Sismadi M.Kom, yang  dibantu oleh para anggota tutor yang terdiri dari :  Ibu Lydia Salvina Helling SKom, MMSI, Ibu Ety Nurhayaty SE, MM, Ibu Rosmita S.Pd, MM, Indah Purwandani, MKom, Kudiantoro Widianto, MKom, saudari Okta Kurnia.

Acara dimulai dengan pemaparan tentang perlunya ilmu disain grafis dalam menunjang kegiatan bisnis. Selama kegiatan, peserta terlihat sangat antusias dikarenakan mudahnya penggunaan Aplikasi CANVA yang berbasis online dalam membuat disain grafis.

Peserta workshop banyak yang mencoba sendiri membuat disain grafis sederhana dengan fitur – fitur yang sudah disediakan oleh Aplikasi CANVA. Aplikasi ini sangat mudah di operasikan, bahkan oleh peserta workshop yang masih muda sekalipun.

Setelah pelatihan ini, peserta diharapkan akan memahami bagaimana mempergunakan Aplikasi CANVA secara online dan membuat sendiri disain grafis miliknya sesuai dengan tujuan masing – masing.

Pada akhir acara pelaksanaan pengabdian masyarakat ini  ditutup dengan do’a bersama, selanjutnya diadakan sesi foto secara online bersama antara peserta,pengajar, dan tutor. Semoga program Pengabdian Masyarakat di semester ini semakin membawa kebaikan dan mendatangkan banyak manfaat bagi masyarakat, terutama khususnya anak – anak yang ada di Yayayan Pendidikan Mata Pena ( Aamiin ).

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.