Hibah Website ke UMKM, UBSI Pontianak Harap Bantu Tingkatkan Omzet Nugget & Salai Khatulistiwa

0 67

Pontianak Bsi-News

Tiap semester dosen Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) wajib melakukan Tri Dharma Perguruan Tinggi, salah satu adalah melakukan Pengabdian kepada Masyarakat (PM), bentuk pengabdian yang dapat dilakukan bisa bermacam-macam mulai dari workshop hingga menghibahkan sesuatu yang bernilai kepada masyarakat.

Kali ini salah satu tim pengabdian masyarakat UBSI Kampus Pontianak yang beranggotakan Deasy Purwaningtias, Yoki Firmansyah, Yeni Mustika dan Norma Yunita menyambangi salah satu UMKM yang berada di lingkungan RT.04 RW.27 Kelurahan Siantan Hilir Kecamatan Pontianak Utara yaitu Salai & Nugget Khatulistiwa, dan menjadikan UMKM ini sebagai target pengabdian masyarakat.

Kegiatan PM yang dilaksanakan dari bulan April hingga Juni 2020 ini bertujuan untuk membantu UMKM Salai dan Nugget khatulistiwa dalam mempromosikan produknya yang selama pandemi covid-19 ini mengalami masa sulit. Proses penjualan secara langsung dibatasi sehingga mengakibatkan omzet mereka menurun, dan untuk menjawab permasalahan ini tim pengabdian masyarakat UBSI Pontianak menghibahkan sebuah Weblog promosi www.khatulistiwafood.com kepada Nugget dan Salai Khatulistiwa. Selain itu, tim PM juga memberikan workshop penggunaan weblog ini kepada pekerja UMKM untuk mengelola weblog ini.

Yoki menjelaskan dalam weblog ini sudah disediakan fitur yang dapat menghubungkan langsung antara pembeli dan pemilik usaha menggunakan aplikasi Whatsapp, tentunya ini dapat memudahkan pembeli untuk berkomunikasi.

Sumiyani dan Julyadi selaku owner dari Nugget dan Salai Khatulisitwa mengucapkan terima kasih kepada tim pengabdian masyarakat UBSI Kampus Kota Pontianak, mengingat weblog ini pasti akan sangat bermanfaat untuk media promosi penjualan produk mereka kedepannya.

“Harapan kami dengan adanya website promosi ini omzet dari Nugget dan Salai Khatulistiwa meningkat,”ungkap Sumiyani.

Sementara Deasy selaku ketua tim mengatakan hibah ini murni bertujuan untuk membantu Salai & Nugget Khatulistiwa dalam melakukan promosi dan penjualan produknya. Harapannya  semoga hibah ini dapat membantu dan bermanfaat untuk UMKM Nugget dan Salai Khatulistiwa.

“Hibah ini gratis, tidak dipungut biaya, dan memang sudah menjadi kewajiban kami sebagai dosen setiap semester untuk menuntaskan Tri Dharma Perguruan Tinggi,”ungkap Deasy.

Leave A Reply

Your email address will not be published.