STRATEGI PROGRAM STUDI SISTEM INFORMASI MENJAWAB PELUANG BIDANG INFORMATIKA

0 95

PERSAMAAN PERSEPSI MATA KULIAH TEKNOLOGI WEB SERVICE

Jakarta Bsi-News

Obrolan Program Studi Sistem Infomasi (OPSI) Universitas Bina Sarana Informatika terkait agenda rutin setiap awal semester. Untuk mendukung kualitas pembelajaran semester ganjil 2020/2021 telah dilaksanakan pertemuan dengan dosen yang ditugaskan untuk mengajar mata kuliah Teknologi Web Service. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Program Studi Sistem Informasi pada tanggal 31 Agustus 2020 secara online. Moderator dalam kegiatan tersebut Nining Suryani, M.Kom dan Narasumber Maruloh, M.Kom salah satu dari dosen pengembang RPS. Kegiatan diawali moderator menyampaikan susunan acara mulai dari sambutan ketua program studi dan pemaparan model pembelajaran mata kuliah Teknologi Web Service.

Dalam pemaparan sambutan Sriyadi, M.Kom memberikan catatan penting, salah satu profil lulusan Program Studi Sistem Informasi untuk D3 dan S1 adalah Programmer dan Analyst Program. Profil tersebut tentu selaras dengan visi program studi menjadi program studi unggul, unggul dalam mempersiapkan sumber daya manusia (alumni). Untuk mewujudkan hal tersebut, program studi telah memiliki 3 mata kuliah unggulan diantaranya Web Programming, mobile programming serta teknologi web service pada semester. Ketiga mata kuliah tersebut untuk menjawab tantangan dan peluang sebagai tenaga profesional. Tantangan tersebut adanya perubahan mindset dari dunia usaha dan industri pada saat proses rekrutmen, bahwa salah satu kualifikasi yang harus dipersiapkan adalah Produk atau aplikasi apa yang sudah dibuat?. Dari sisi peluang berdasarkan jejak digital dunia IT khususnya   memiliki peluang yang selalu dibutuhkan, berdasarkan https://www.ekrut.com pada tahun 2018 peluang dibidang IT meningkat 5 kali lipat dibanding tahun 2017. Secara global sampai dengan tahun 2027 diharapkan ada 5 juta posisi dibidang informatika dan 13 diantaranya programmer (https://www.businessinsider.com/). Berdasarkan data-data tersebut, melalui ketiga mata kuliah unggulan ketua program studi mentargetkan lulusan harus menjadi bagian menjawab tantangan dan bersaing dalam mengisi peluang-peluang karir dibidang informatika.

Pemaparan Maruloh, M.Kom diawali dengan penjelasan umum mengenai matakuliah Teknologi Web Service, termasuk Silabus, Spesifikasi Device yang harus digunakan, kendala yang akan dihadapi dalam mengerjakan program beserta dengan solusinya sampai dengan  Tools apa saja yang akan digunakan dalam pembelajaran matakuliah tersebut. Pemaparan diakhiri dengan simulasi program aplikasi yang akan dibuat pada matakuliah Teknologi Web Service dan teknik penulisan script program agar sesuai dengan aturan. Closing pada persamaan persepsi mata kuliah dipandu oleh moderator berbagai pertanyaan dari dosen yang diajukan kepada program studi dan ditutup dengan foto bersama

Leave A Reply

Your email address will not be published.