Implementasi Pemanfaatan Google Classroom Sebagai Media Pembelajaran Online

0 138

Jakarta Bsi-News

Pembelajaran dalam jaringan atau yang biasa yang kenal dengan (DARING) sangat berarti sekali pada suasa seperti ini yang lagi di landa bencana virus. Pembelajaran daring dapat menggunakan berbagai aplikasi yang sudah ada di sekitar kita seperti google classroom yang dapat dimanfaatkan untuk proses pembelajran daring. Dengan adanya aplikasi daring seperti google classrroom sangat membantu para siswa dalam proses belajar jarak jauh. Sehingga kami sebagai tenaga pendidik di Program Studi Sistem Informasi pada perguruan tinggi Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri ikut berpartisipasi dalam bentuk kegiatan pengabdian masyarakat warga RT.008/010 Kelurahan Pela Mampang dengan memberikan Implementasi Pemanfaatan Google Classroom Sebagai Media Pembelajaran Online Di Masa Pandemi Bagi Warga Rt 008/010 Pela Mampang Prapatan Jakarta Selatan.

Pada kegiatan ini dilaksanakan oleh Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri dan Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) pada hari Sabtu dan Minggu, tanggal 26 dan 27 September 2020 pukul 10.00-11.00 WIB di Aula RT.008/010 Kelurahan Pela Mampang. Awal kegiatan berlangsung dibuka dengan sambutan oleh Bapak Verry Riyanto, M.Kom, selaku perwakilan dari Panitia kegiatan pengabdian masyarakat yang kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Bapak Mahbub selaku Ketua Rukun Tetangga 008/ 010 Pela Mampang. Selanjutnya pengisian materi oleh Bapak Herlambang, M.Kom dan Bapak Hermanto, M.Kom selaku tutor di hari sabtu, sedangkan Bapak Achmad Maezar Bayu Aji, M.Kom selaku Tutor dihari Minggu, pada kegiatan tersebut diikuti oleh kurang lebih 20 orang warga RT 008/ 010 Pela Mampang yang masih berusia sekolah sebagai peserta. Selama kegiatan berlangsung semua peserta sangat bersemangat mengikuti keseluruhan kegiatan webinar pelatihan ini. Diakhir kegiatan panitia memberikan doorprize untuk para peserta webinar pelatihan yang dapat menjawab pertanyaan dari tutor atau bisa menjelaskan langkah-langkah yang sudah dijelaskan sebelumnya, bukan hanya itu saja semua peserta juga mendapat pembagian cinderamata.

Diharapkan dengan adanya kegiatan yang sangat positif ini seperti pengabdian masyarakat dimasa pandemi covid 19 dapat memberi manfaat bagi warga RT. 008/ 010, Kelurahan Pela Mampang, Mampang Prapatan Jakarta Selatan  dan mempelajari lebih jauh tentang penggunaan Google Classroom  untuk kegiatan pembelajaran yang berlangsung disekolah Sekolah.

Leave A Reply

Your email address will not be published.