Perlindungan dan Pemulihan UMKM di Tengah Pandemi Covid-19 Pada Koperasi Tasmin Asia Galilea

0 197

BSI NEWS. Dalam Pasal 33 ayat (4) UUD 1945 menyatakan bahwa perekonomian nasional diselenggarakan berdasar atas demokrasi ekonomi dengan prinsip kebersamaan, efisiensi berkeadilan, berkelanjutan, berwawasan lingkungan, kemandirian, serta dengan menjaga keseimbangan kemajuan dan kesatuan ekonomi nasional. Sejalan dengan hal tersebut peran UMKM menjadi salah satu pilar yang sangat penting dalam perkonomian nasional.

Pandemi Covid-19 berdampak ke segala sektor, salah satunya sektor ekonomi. Koperasi Tasmin Asia Galilea yang merupakan wadah bagi para pelaku usaha kecil mikro dan menengah sangat merasakan dampak pandemi yang saat ini terjadi Hal ini menyebabkan para pelaku usaha kecil mikro dan menengah banyak yang mengalami penurunan hasil omzet penjualan ataupun mengalami kesulitan dalam mendapatkan pembiayaan atau kredit dan permasalahan lainnya.

Untuk membangkitkan kembali kondisi ini diperlukan solusi mitigasi dan pemulihan. Langkah mitigasi prioritas jangka pendek adalah dengan menciptakan stimulus pada sisi permintaan dan mendorong platform digital (online) untuk memperluas kemitraan. Upaya lainnya yaitu melalui kerjasama dalam pemanfaatan inovasi dan teknologi yang dapat menunjang perbaikan mutu dan daya saing produk, proses pengolahan produk, kemasan dan sistem pemasaran serta lainnya.

Sebagai salah satu pilar penyangga perekonomian nasional, UMKM diharapkan dapat tetap eksis dimasa pandemi. sehingga perlu adanya sosialisasi perlindungan dan pemulihan ekonomi bagi sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Upaya untuk mempertahankan agar UMKM bisa terus berjalan  telah dilakukan oleh Koperasi Tasmin Asia Galilea sebagai wadah pelaku UMKM yang menjadi salah satu binaan dari KADIN. Atas dasar hal tersebut Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Bina Sarana Informatika berkolaborasi dengan Koperasi Tasmin Asia Galilea untuk mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat menjadi solusi dalam meningkatkan kembali geliat usaha para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) sebagai bagian dalam bentuk pemulihan ekonomi utamanya di sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Di masa pandemi Covid 19 Sesuai dengan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan kegiatan Masyarkat (PPKM) di masa Pandemi Covid 19, maka kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat diadakan menggunakan media aplikasi Zoom pada hari Sabtu, tanggal 17 April 2020 dengan tema “Perlindungan dan Pemulihan UMKM di Tengah Pandemi Covid-19 Pada Koperasi Tasmin Asia Galilea”. Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini diketuai oleh Ibu Ratnawaty Marginingsih, S.E., M.M. dan yang bertindak selaku tutor adalah Ibu Isnurrini Hidayat Susilowati, S.E., M.M. dibantu oleh Ibu Ety Nurhayaty S.E., M.M. serta 3 (tiga) orang mahasiswa dari Program Studi (S-1) Manajemen Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Bina Sarana Informatika yaitu Afifah Haerul Nisa. Erlinda Wulandari dan Rani Dwijayanti.

Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini diikuti oleh 20 orang peserta para pelaku UMKM yang tergabung dalam Koperasi Tasmin Asia Galilea. Kegiatan  pengabdian masyarakat ini dimuai pada pukul 11.00 WIB dengan diawali kata sambutan dari Ibu Ida Zuniarti, S.E., M.M. selaku Kaprodi Manajemen dan Ibu Ratnawaty Marginingsih, yang menyampaikan tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah agar para pelaku UMKM dapat tetap bertahan dimasa pandemi. Dalam Kegiatan pengabdian ini Ibu Isnurrini dan Ibu Ety menjelaskan tentang bagaimana caranya para pelaku UMKM Khususnya yang tergabung dalam Koperasi Tasmin Asia Galilea untuk dapat menentukan dan memutuskan langkah tepat yang dapat diambil untuk dapat kembali bangkit dengan memanfaatkan segala fasilitas kebijakan terkait perlindungan dan pemulihan UMKM yang didukung oleh pemerintah, khususnya pada situasi pandemi saat ini. Pengabdian masyarakat ini berakhir tepat pada pukul 13.00 WIB

Dengan terselenggaranya kegiatan Pengabdian Masyarakat ini diharapkan dapat bermanfaat untuk para pelaku UMKM, khususnya yang tergabung dalam Koperasi Tasmin Asia Galilea.

Leave A Reply

Your email address will not be published.