Prodi Sastra dan Bahasa Inggris Gelar Sinkronisasi Kurikulum
JAKARTA, BSINews – Penyusunan kurikulum di lingkungan Universitas Bina Sarana Informatika termasuk kurikulum pendidikan tinggi tidak lepas dari rujukan berbagai kebijakan maupun standar nasional yang disesuaikan dengan karakteristik pendidikan tinggi yang wajib menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi meliputi pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Perubahan dan pemutakhiran kurikulum di lingkungan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sesuai dengan perkembangan keilmuan, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, dengan memperhatikan lama studi program dan kebutuhan masyarakat.
Baca Juga : Prodi Manajemen Pajak Universitas BSI Gelar Sinkronisasi Kurikulum dengan Dudika
Hal tersebut mengacu pada cakupan standar pendidikan tinggi lebih luas dari delapan standar yang ditetapkan dalam Peraturan Pemerintah RI Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, serta Peraturan Presiden RI Nomor 8 Tahun 2012 tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) dan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 49 Tahun 2014 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, dimana kurikulum pendidikan tinggi juga sudah harus merujuk kepada cakupan capaian pembelajaran yang ditunjukkan oleh seorang lulusan.
Kegiatan Sinkronisasi Kurikulum Dengan Mitra Dunia Usaha dan Dunia Industri Program Studi Bahasa Inggris dan Sastra Inggris, secara daring, melalui zoom, pada Rabu (15/12). Kegiatan ini bekerja sama dengan Nuadu Asia Private Limited, Singapore dengan Narasumber Ahmad Affandi.
Ia mengungkapkan perlu ada perubahan penyusunan mata kuliah yang bersifat teori dan praktikum. Mata kuliah teori seharusnya dimasukan pada semester awal, sementara untuk matakuliah praktikum dimasukan pada pertengahan semester hingga akhir semester.
Selain itu, ada sejumlah mata kuliah yang perlu digabungkan, sementara untuk mata kuliah english for specific purposes lebih membahas pada istilah dunia produk dan jasa terkait yang menggunakan Bahasa Inggris.
“Perlu ada perubahan penyusunan mata kuliah yang bersifat teori dan praktikum” ungkap Affandi.
Sementara itu Narasumber lainya alumni Bahasa Inggris Universitas Bina Sarana Informatika Jane Clements mengungkapan, perlu adanya mata kuliah yang berkesinambungan dan kelengkapan alat penunjang kegiatan perkuliahan yang mengikuti perkembangan updated penggunaan Bahasa Inggris saat ini .
“Tentunya kampus wajib menyediakan sarana dan prasarana kebutuhan mahasiswa sesuai perkembangan bahasa terkini, seperti lab bahasa yang canggih dan penggunaan aplikasi terjemahan yang disesuaikan dengan kaidah humanis,” ucap Jane Clements.
Baca Juga : Prodi Periklanan Gelar Sinkronisasi Kurikulum
Ke depannya diharapkan Penyusunan kurikulum di lingkungan Universitas BSI, khususnya Fakultas Komunikasi dan Bahasa, bisa semakin berkembang. sehingga mampu menghasilka lulusan yang siap bersaing dan kompetitif dalam dunia kerja.
[…] Baca Juga : Prodi Sastra dan Bahasa Inggris Gelar Sinkronisasi Kurikulum […]