BEKASI, BSINews – Dalam diri seseorang, tentu memiliki dua kemampuan yang sering kali sudah terdengar, yakni kemampuan hard skill dan soft skill. Kemampuan hard skill, bisa diperoleh dengan pendidikan formal, atau belajar secara otodidak dari materi yang sudah ada sebelumnya. Sementara soft skill, bisa didapat dari hobi kita yang diasah terus menerus, atau tanpa tidak sadar dipelajari, dalam kehidupan sehari-hari kita.
Kemampuan soft skill yang salah satunya, pengendalian emosi, bisa menjadi solusi menumbuhkan rasa kepercayaan terhadap sesorang, atau organisasi. Hal itu karena dalam suatu organisasi dan lingkungan sosial lainnya, banyak dijumpai kasus kekerasan yang disebabkan ketidakmampuan individu dalam mengendalikan emosi, pikiran dan tindakan.
Baca Juga : Universitas BSI Gelar Sinkronisasi Kurikulum Demi Meningkatkan Kompetensi Lulusan
Melalui pelatihan soft skill, Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) memberi pendidikan di Sekolah Unggulan SMKN 1 Kota Bekasi, yang merupakan satu satu sekolah unggulan di kota Bekasi. Kegiatan Soft Skill ini bertema “Pelatihan Soft Skill Kesiapan Kerja Berbasis Industri Siswa SMKN 1 Kota Bekasi”, yang bertempat di aula SMKN 1 Kota Bekasi, pada hari Selasa (21/12).
Perlunya peningkatan soft skill sebagai persiapan masa depan
Pelatihan ini dihadiri Rian Septian Anwar, Dosen Universitas BSI yang menjadi pembicara dan Turyani selaku Koordinator Bimbingan Konseling SMKN 1 Kota Bekasi. Peserta kegiatan pelatihan ini merupakan siswa/siswai kelas XII dengan jurusan Multimedia, Teknik Komputer Jaringan dan Rekayasa Perangkat Lunak.
Rian Septian Anwar, dalam pemaparannya menjelaskan materi dengan tema “Mengenal Prospek Karier di Dunia Industri IT”. Menurutnya, gambaran dan prospek berkarier dalam dunia industri pada Bidang IT (Information Technology) sangat penting, sehingga dapat menjadi gambaran kepada siswa/i dalam mempersiapkan diri untuk terjun dan bersaing dalam karier di dunia industri.
“Pentingnya kesiapan fisik dan pikiran yang positif untuk bersaing pada dunia industri. Semuanya harus dibalut dengan rasa percaya diri dan percaya pada kemampuan yang dimiliki, tidak mudah putus asa dan selalu optimis dengan segala sesuatu yang sudah direncanakan,” ucap Rian.
Baca Juga : Tips Asah Skill Komunikasi Untuk Persiapan Kerja
Dengan adanya acara ini, Rian berharap, dapat menimbulkan rasa percaya diri untuk bersaing dan berinovasi terhadap bidang keilmuan yang sesuai dengan passionnya masing-masing.
“Soft skill menjadi salah satu hal penting yang harus dikembangkan di dalam kehidupan ataupun dalam dunia kerja. Oleh sebab itu, dengan adanya kegiatan pelatihan ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa percaya diri agar siap bersaing sesuai bidang ilmunya,” tutup Rian.(MKU)
[…] Baca Juga : Tumbuhkan Rasa Percaya Diri Melalui Pelatihan Peningkatan Soft Skill […]
[…] Baca juga : Tumbuhkan Rasa Percaya Diri Melalui Pelatihan Peningkatan Soft Skill […]