Cara Pelajari English Grammar Melalui Tag Questions

0 58

Jakarta, BSINews – Pentingnya belajar bahasa inggris terutama untuk pendidikan dan masa depan, sebab bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa Internasional yang digunakan banyak negara. Menguasai struktur tata bahasa atau grammar yang baik akan membantu para pelajar menjadi lebih komunikatif dalam menggunakan bahasa inggris di kehidupan sehari-hari.

Melihat situasi ini, sekumpulan dosen program studi (prodi) Bahasa Inggris Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) melaksanakan pengabdian masyarrakat (PM) berupa pelatihan pembelajaran bahasa inggris bertajuk ‘English Grammar: Tag Questionsuntuk remaja Masjid Jami Al-Muttaqin di jalan Percetakan Negara, Jakarta Pusat, Sabtu (2/4).

Kelompok dosen yang diketuai oleh Muji Endah Palupi yang beranggotakan Dwi Indari, Endang Sri Andayani, dan Rika Virtianti yang bertindak sebagai tutor, ini dibantu dengan beberapa mahasiswa prodi Bahasa Inggris dari Universitas BSI.

Baca juga: Dosen Universitas BSI Berikan Pelatihan Personality Development dan Keterampilan Komunikasi

Muji mengatakan, kegiatan PM secara tatap muka ini diwujudkan mengingat kondisi pasca covid-19 yang terus membaik, dan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, yaitu memakai masker, menjaga jarak dan rajin mencuci tangan dengan menyediakan cairan pembersih tangan di tempat acara berlangsung.

Sedangkan, Rika dalam materinya menyampaikan, grammar yang baik membuat seseorang dapat menghasilkan pola kalimat yang teratur dan jelas. Kemampuan menguasai grammar sangat berguna di kehidupan sehari-hari.

“Dalam grammar, sebuah question tag adalah klausa yang sangat pendek yang ada diakhir sebuah pernyataan yang mengubah pernyataan menjadi pertanyaan. Jadi, fungsi question tag seperti namanya, adalah untuk membuat question atau pertanyaan, yang tujuannya untuk meminta penegasan atau persetujuan,” tutur Rika, Sabtu (2/4)

Ia menjelaskan, bahwa dalam bidang pendidikan, sebagian remaja di lingkungan masjid yang memerlukan bantuan pendidikan difasilitasi oleh DKM untuk mendapatkan pendidikan yang layak melalui pengajaran dan pelatihan yang diselenggarakan secara berkala sehingga mempunyai wawasan yang memadai dalam menghadapi kemajuan zaman.

Baca juga: Lembaga Bahasa Universitas BSI, Dukung Dosen BRI Institute Mendalami TOEFL

“Selain pembinaan akhlak dan pendidikan, para remaja juga dibina dengan pelatihan kreativitas dan kemandirian. Sehingga kelak tidak hanya menjadi generasi cerdas dan berakhlak mulia saja, namun mampu menjadi pribadi yang mandiri dalam menyongsong masa depan yang gemilang,” pungkasnya.

Lanjutnya, khusus untuk bahasa inggris, telah ditemukan beberapa kendala. Hal yang dimaksud yakni para remaja usia SMP atau SMU masih menghadapi permasalahan sehubungan pengetahuan berbahasa inggris.

“Terutama penggunaan bahasa inggris dalam membicarakan habit atau kebiasaan mereka sehari-hari sering kali sulit mendapatkan kosakata dan belum ada keberanian dalam berbicara. Inilah yang menjadi alasan kami, yakni dosen dari Universitas BSI menjalankan pengabdian masyarakat ini,” tandasnya.(ACH)

Leave A Reply

Your email address will not be published.