Pentingnya Digital Marketing Bagi Para Pelaku Usaha

0 32

Purwokerto, BSINews – Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto kembali mengadakan kegiatan dengan program berbagi ilmu dan berbagi peduli. Kegiatan ini disajikan dalam bentuk pelatihan tentang digital marketing dan pemanfaatan google my business bagi para pengusaha dari Asosiasi Pengusaha Mikro Kecil Menengah Banyumas (Aspikmas) di Universitas BSI kampus Purwokerto, Sabtu (5/11).

Baca juga: Dosen Universitas BSI Memberikan Pelatihan Strategi Branding Digital Marketing Pada UMKM

Pelatihan Digital Marketing dan Pemanfaatan Google My Business

Nuzul Imam Fadlillah selaku pemateri sekaligus dosen Universitas BSI mengatakan bahwa peserta sangat antusias mengikuti pelatihan ini, terutama karena materi yang diberikan merupakan hal yang sangat diperlukan dan membantu bagi peserta dan dapat diaplikasikan secara langsung dalam upaya untuk meningkatkan usaha.

Sementara itu, Supritianingsih menjelaskan bahwa peserta yang berasal dari kalangan para pelaku usaha Aspikmas sangat antusias mengikuti pelatihan ini. Meskipun waktu pelatihan cukup panjang, peserta tetap mengikuti pelatihan ini hingga usai.

Kepala Kampus Universitas BSI kampus Purwokerto Chandra Kesuma yang diwawancarai usai kegiatan mengatakan rangkaian kegiatan PM ini bertujuan membantu masyarakat khususnya bagi anggota Aspikmas di Kabupaten Banyumas

“Saya mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu berjalannya acara ini, baik dari prodi, staf, dosen, karyawan, mahasiswa, dan pihak lain yang terlibat,” ujar Chandra, Sabtu (5/11).

Di lain sisi, perwakilan ASPIKMAS Egi Bachtiar, juga mengucapkan terima kasih kepada Universitas BSI kampus Purwokerto yang telah menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat ini.

Baca juga: Pererat Kerjasama dengan Aspikmas, Dosen Universitas BSI Adakan Optimasi Youtube untuk Digital Marketing

“InsyaAllah kegiatan ini akan memberikan manfaat bagi para pelaku usaha. Semoga kegiatan yang positif seperti ini akan terus berjalan dikemudian hari,” tandasnya.(ACH)

Leave A Reply

Your email address will not be published.