Pelatihan Design Grafis Pemula Menggunakan Platform Canva Dalam Meningkatkan Kemampuan Teknologi Komputer

0 37

Karawang, BSINews — Perkembangan teknologi informasi Saat ini berkembang sangat pesat dan hampir telah mempengaruhi semua aspek kehidupan manusia. Dalam era teknologi informasi ini ditandai dengan kecepatan dan kemudahan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan. Saat ini media visual menjadi salah satu media yang digemari masyarakat dalam menyampaikan dan mencari informasi.

Baca juga : Sosialiasi Peran Aparatur Desa Dalam Pemberdayaan UMKM Warga

Memahami hal tersebut, Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Karawang melakukan kegiatan pengabdian masyarakat (PM). Mengusung tema “Pelatihan Design Grafis Pemula Menggunakan Platform Canva Dalam Meningkatkan Kemampuan Teknologi Komputer Untuk Staff UPTD Puskesmas Karawang” kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (10/12/2022).

Tim dosen terdiri dari Erni Ermawati, Suhardi, Muhammad Tabrani, dan Widya Apriliah. Erni selaku ketua pelaksana PM Universitas BSI menuturkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan staff UPTD Puskesmas Karawang.

Pelatihan Design Grafis Pemula

“Kegiatan pelatihan ini diharapkan agar para peserta kegiatan pengabdian masyarakat dalam hal ini Staff UPTD Puskesmas Karawang dapat meningkatkan keterampilan khususnya bidang teknologi,” ujar Erni dalam keterangan rilis, Rabu (14/12/2022).

Sementara itu, Suhardi selaku tutor menjelaskan bahwa Canva merupakan sebuah tools desain grafis yang dirancang untuk membantu penggunanya membuat berbagai desain keren dan kreatif.

“Canva menyediakan ribuan tamplete bahkan dalam versi gratis, kemudahan pengaplikasian menjadi daya tarik sendiri bagi yang menggunakannya, canva juga memiliki banyak manfaat, termasuk juga untuk menunjang aktivitas dalam dunia Kesehatan,” jelas Suhardi.

Baca juga : Pelatihan Menjaga Kualitas Pelayanan Prima di Museum dan Destinasi Wisata

Disisi lain, Sulaeman salah satu staff Puskesmas Karawang menanggapi kegiatan PM ini memberikan wawasan terutama dalam desain poster dan informasi.

“Khususnya bagi saya umumnya bagi Staff Puskesmas Karawang, semoga kedepannya bisa berkelanjutan program seperti ini,” ujar Sulaeman. (LAG)

Leave A Reply

Your email address will not be published.