Jakarta, BSINews — Program studi (prodi) Teknik Elektro, Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sukses melaksanakan FGD (Forum Group Discussion) untuk persiapan dan pembentukan tim perumus kurikulum baru.
Baca juga : Dukung MBKM, Rektor Universitas Jadi Narasumber FGD
Kegiatan ini digelar secara daring melalui zoom, pada Rabu (15/3/2023) yang dihadiri oleh dosen staf prodi Teknik Elektro dan anggota unit pengembangan akademik (UPA) dan dosen homebase prodi teknik elektro.
Suryanto selaku ketua program studi (Kaprodi) Teknik Elektro Universitas BSI mengatakan bahwa pembaruan kurikulum umumnya dilakukan setiap lima tahun sekali, namun dapat juga dilakukan lebih cepat atau lebih lambat.
Prodi Teknik Elektro Universitas BSI Gelar FGD
Kurikulum yang digunakan oleh prodi Teknik Elektro telah berjalan selama hampir empat tahun oleh karena itu perlu dilakukan pembaruan. Baik pembaruan secara mayor maupun minor.
“Pembaruan kurikulum perlu dilakukan dan tentu saja partisipasi dosen anggota UPA dan homebase sangat dibutuhkan demi terbentuknya kurikulum yang up to date,” ujar Suryanto dalam keterangan rilis.
Baca juga : LPPM Kampus Digital Kreatif Universitas BSI Adakan FGD Penerapan Hibah Internal
Ia berharap pada semester ganjil 2023/2024 kurikulum baru sudah dapat digunakan dalam proses pembelajaran. Selain itu, untuk seluruh dosen dapat memotiviasi mahasiswa dalam berbagai program yang dilaksanakan oleh pemerintah seperti MBKM dan program lainnya.
“Hal ini bertujuan agar mahasiswa memiliki pengalaman di luar kampus,” tutupnya. (LAG)