Dosen Universitas BSI Berikan Pelatihan “How to be a Creative Content Creator” Bagi Remaja Binaan Ikatan Remaja Islam Al Hidayah

0 87

Jakarta, BSINews- Dosen dan Mahasiswa dari Program Studi Teknologi Komputer Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) melakukan kegiatan berupa pelatihan dengan tema “How to be a Creative Content Creator”. Pelatihan tersebut dilakukan di Aula Masjid Al Hidayah Pondok Bambu Jakarta Timur, pada Minggu (12/3).

Baca Juga: Bantu Tingkatkan Kemampuan Menulis Iklan, Dosen Universitas BSI Beri Pelatihan Copywriting

Peserta dari kegiatan ini adalah anggota Ikatan Remaja Islam Al Hidayah (IKRIMAH) Pondok Bambu Jakarta Timur. Elly Mufida selaku perwakilan Dosen, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan pengabdian Dosen dan Mahasiswa sebagai warga sivitas akademika kepada masyarakat untuk memotivasi dan mengedukasi anggota IKRIMAH menjadi content creator pada media sosial.

Fachmi Dimas selaku ketua IKRIMAH dalam sambutannya menyampaikan bahwa anak muda harus dapat mengambil manfaat dari fenomena penggunaan media sosial yang sangat masif melalui internet dengan sebaik mungkin.

“Media sosial dapat digunakan sebagai media dalam berdakwah, dan sekaligus dapat digunakan untuk mendapatkan cuan,” jelas Fachmi pada Minggu (12/3).

Kegiatan ini juga mengundang Luci Kanti, seorang praktisi content creator pada youtube, untuk memberikan sharing kepada semua peserta yang hadir. Menurut Luci Kanti, kunci sukses menjadi content creator pada youtube adalah melakukan riset terus menerus terhadap konten-konten orang lain yang masih pemula maupun yang sudah terkenal.

Baca Juga: Pelatihan Design Grafis Menggunakan Canva untuk Anak-Anak Panti Asuhan Adinda

“Respon yang sangat antusias ditunjukkan dari banyaknya pertanyaan dan tanggapan dari peserta. Diharapkan kegiatan ini dapat meningkatkan minat anak muda untuk belajar dan terus belajar menjadi content creator, dan selanjutnya dapat memanfaatkan kemampuannya sebagai content creator untuk meningkatkan taraf hidupnya,” jelasnya.(RDX)

Leave A Reply

Your email address will not be published.