HIMA Universitas BSI Sukses Gelar Kegiatan Latihan Kaderisasi dan Halal Bi Halal
BSINews, Jakarta – Himpunan Mahasiswa Manajemen (HIMA) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sukses menggelar kegiatan Latihan Kaderisasi (LK), Sabtu (13/5) berlokasi di Universitas BSI Kampus Kramat 98.
Baca Juga : Hima Manajemen Universitas BSI Gelar Rapat Mubes dan Pemilihan Umum
Wilton Fanesha Mandala, selaku pengurs Dewan Perwakilan Pusat (DPP) HIMA mengatakan kegiatan ini bertujuan sebagai bentuk latihan kaderisasi dan juga Halal BiHalal antar sesama anggota.
“Dalam kegiatan ini, bertujuan untuk serah terima jabatan serta latihan kaderisasi dan halal bi halal antar sesame anggota,”ujar Wilton, dalam keterangan tertulis, Senin (15/5).
Ia juga melanjutkan ada beberapa pemaparan materi yang disampaikan oleh beberapa pengus inti, yakni Manajeme Leadership, Manajemen Waktu dan Manajemen Konflik,
Baca Juga : Dosen Universitas BSI Dilantik Menjadi Dewan Pimpinan Pusat Artipena
“Syukur Alhamdulillah, acara hari ini berjalan dengan lancar, dan semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menjaga silaturahim antara Dewan Perwakilan Pusat (DPP) dan Dewan Perwakilan Cabang (DPC),”tutup Wilton.