Universitas BSI Bersama Cprocom Hadirkan Kiat Sukses Kelola Event

0 33

BSINews, Jakarta–Prodi Ilmu Komunikasi  Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) menghadirkan kiat sukses pengelolaan event bekerjasama dengan Center for Public Relations, Outreach & Communication (CPROCOM). Workshop yang dihadiri oleh ribuan mahasiswa semester enam Prodi Ilmu Komunikasi ini diselenggarakan di Universitas BSI kampus Kalimalang.

Baca Juga:Prodi Ilmu Komunikasi Gelar Workshop Penyutradaraan Single Camera dan Multy Camera

Workshop Event Management dijalankan dalam tiga sesi, dengan menghadirkan pemateri, Dr. Emillia Bassar founder sekaligus CEO dari CPROCOM pada sesi pertama di 19 Juni 2023. Sesi kedua berupa pitching forum pada 22, 23, 26 dan 27 Juni 2023, dimana para peserta yang terbagi dalam beberapa kelompok mempresentasikan proposal event yang telah mereka susun untuk diberikan beberapa saran dari narasumber. Sesi ketiga berupa apresiasi event management yang diadakan pada 4-7 Juli 2023, dimana para peserta melakukan presentasi berupa hasil evaluasi kegiatan yang telah mereka lakukan. Pada sesi ini, para peserta juga diberi saran untuk mengatasi masalah-masalah yang muncul saat event berlangsung.

“Workshop ini bertujuan untuk memberikan tambahan pengetahuan bagi para mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Universitas BSI, dengan menghadirkan seorang pakar yang tentunya mampu memberi gambaran perkembangan dan tantangan dunia kehumasan saat ini, khususnya dalam hal pengelolaan event,” jelas Anisti Senin, (31/7/23).

Dr. Emilia Bassar, sebagai Pendiri sekaligus CEO CPROCOM menyambut baik kegiatan ini. Menurutnya dunia komunikasi, khususnya kehumasan mengalami perkembangan yang luar biasa pesatnya, sejalan dengan perkembangan teknologi komunikasi dan informasi itu sendiri.

“Cara-cara pengelolaan event yang baik dan sukses dari tahun ke tahun selalu berkembang, karena selalu ada teknologi baru yang dapat diadaptasi, mulai dari perencanaan event, strategi media, pembuatan proposal, pitching forum hingga evaluasi event, selain itu melalui workshop, mahasiswa dapat mempraktekkan kemampuan public speaking-nya dengan baik,” kata Emil.

Sementara itu, Jason yang merupakan  mahasiswa Universitas BSI  Kampus Cengkareng sekaligus peserta mengakui bahwa meski lokasi workshop yang jauh, tidak menyurutkan minatnya untuk hadir, karena disini Jason dapat bertemu dengan teman-teman mahasiswa lainnya dari berbagai kampus cabang Universitas BSI  di Jabodetabek.

Baca Juga: Universitas BSI Sukses Adakan Public Relations Award bagi Mahasiswa Hubungan Masyarakat dan Ilmu Komunikasi

“Saya sangat senang dengan workshop ini karena selain dapat tambahan ilmu juga bisa kenalan dengan teman-teman dari kampus lain, belum lagi beberapa dukungan dan saran dari narasumber memberi semangat bagi saya dan tim bahwa kita, anak muda pun bisa mengelola event dengan baik,” tandasnya.(RDX)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.