Penutupan Kegiatan PEKERTI Universitas BSI berkolaborasi dengan UNTAR

0 15

BSINews, Jakarta-Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) bersama dengan Universitas Tarumanagara (UNTAR) dengan bangga mengumumkan keberhasilan pelaksanaan kegiatan penutupan Pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) Batch 1 Tahun 2024. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara kedua universitas dan juga LLDIKTI Wilayah III yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di lingkungan akademik.

Baca Juga: Universitas BSI Kembali Berkolaborasi dengan Universitas Tarumanagara dan LLDIKTI Wilayah III Gelar PEKERTI Batch 1 Tahun 2024

Peserta pada batch ini sebanyak 28 peserta yang berasal dari kalangan dosen-dosen Universitas BSI yang antusias untuk mengembangkan keterampilan mereka dalam merancang dan menyampaikan materi pembelajaran yang efektif dan inovatif.

Kegiatan penutupan PEKERTI diselenggarakan pada tanggal 7 Februari 2024, di Auditorium M8 Universitas Tarumanagara, dimulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB. Rangkaian acara meliputi Presentasi, Review, & Revisi RPS (Rencana Pembelajaran Semester) serta sesi Penutupan yang dihadiri oleh Rektor Universitas Tarumanagara, Prof. Dr. Ir. Agustinus Purna Irawan dan Kepala Kantor Pusat Sumberdaya Belajar (PSB) UNTAR, Dr. dr. Arlends Chris &  Sri Tiatri Psikologi.

Dalam kegiatan ini, Rektor UNTAR dan Kepala Kantor PSB UNTAR memberikan wawasan serta arahan terkait pentingnya peningkatan keterampilan dasar teknik instruksional bagi dosen sebagai upaya meningkatkan kualitas pembelajaran di era yang semakin berkembang ini.

“Program PEKERTI ini menjadi suatu hal yang positif jika betul-betul kita ikuti karena memberikan motivasi kita untuk menjadi seorang dosen,” ungkap Prof. Agustinus

Rektor Universitas BSI yakni Prof Dr Ir Mochamad Wahyudi mengatakan, pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) ini menjadi langkah nyata dalam menjawab tantangan perkembangan teknologi dan kebutuhan akan pembelajaran yang berkualitas di era digital ini.

Baca Juga: LLDIKTI Wilayah III Kembali Dukung Kolaborasi Universitas BSI Dengan Universitas Tarumanagara Dalam Menyelenggarakan Kegiatan PEKERTI

“Universitas BSI dan Universitas Tarumanagara berkomitmen untuk terus berkolaborasi dalam menghadirkan inovasi dan pembaruan dalam dunia pendidikan tinggi,” tutupnya.(RDX)

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.